Tips Menghadapi Tes Kesehatan THT ( Telinga, Hidung, Tenggorokan ) TNI/POLRI
untuk menjadi anggota tni/polri harus lah mempunyai fisik yang prima, seperti yang kita tahu anggota tni /polri memiliki tugas yang sangat berat yaitu mempertahankan ke amanan dan kedaulatan bangsa indonesia tercinta. sehingga mereka akan di didik dan di latih semaksimal mungkin dari segi mental maupun fisik nya.
oleh karena itu jika teman - teman ingin menjadi anggota tni/polri harus di persiapkan jauh-jauh hari sebelum pendaftaran, terutama untuk kesehatan karena pada tes ini banyak sekali peserta yang gugur, sehingga membuat nya harus mengulang pendaftaran di gelombang berikut nya. sayang bukan, selain menghabiskan banyak waktu dan tenaga, berapa uang yang sudah anda keluar kan untuk biaya transportasi, biaya fotokopi, dan biaya2 lainya.
tes kesehatan tht |
nahh untuk itu, kali ini saya akan memberikan tips menghadapi tes kesehatan THT (telinga, hidung, tenggorokan). sebenarnya tidak hanya itu masih banyak tes kesehatan lain yang harus anda persiap kan, akan tetapi pada artikel kali ini saya hanya akan membahas kusus kesehatan THT.
kenapa saya membahas masalah THT ? mungkin teman teman banyak yang bertanya begitu.
saya membahas kesehatan THT(telinga, hidung, tenggorokan) di karenakan tes ini di anggap gampang dan di sepelekan. ya memang tes kesehatan THT bisa di bilang mudah jika anda tidak mempunyai masalah kesehatan yang berarti seperti amandel,sinus dan masalah lain yang berat. namun tahu kah anda jika hal hal sepele bisa saja dapat menggagalkan anda pada tes kesehatan tht ini. banyak kejadian seperti ini,,,ada seorang peserta tes sudah check up dan tidak ada masalah satu pun pada kesehatan nya, kemudian dengan yakin ia mengikuti tes kesehatan tni/polri, tes demi tes di ikuti nya dengan baik dan tidak ada masalah. namun saat pengumuman ternyata dia gagal. membuat heran bukan,,, dan usut punya usut ternyata ia gagal di karena kotoran telinga yang jarang di bersihkan. sehingga membuat tim kesehatan menggagalkan nya karena di anggap jorok.
itulah kenapa, jangan pernah menganggap enteng hal hal kecil pada proses seleksi tni/polri yang malah akan merugikan anda.
untuk menghadapi tes kesehatan THT(telinga, hidung, tenggorokan) ada beberapa hal yang perlu anda persiapkan jauh-jauh hari sebelum pendaftaran sampai hari H tes.
Tips Menghadapi Tes Kesehatan THT (telinga, hidung, tenggorokan)
sebelum menghadapi tes kesehatan tni/polri, pastikan anda tidak memiliki gangguan THT di bawah ini.
Telinga
kendang telinga dalam keadaan baik, tidak robek ataupun terkena infeksi, robek nya gendang telinga bisa di sebabkan beberapa hal mulai dari infeksi, goresan benda, tekanan saat menyelam, cedera dan suara keras. untuk itu anda harus lebih berhati-hati dalam melakukan aktifitas sehari hari.
gendang telinga yang robek bisa di sembuhkan dengan cara menambal ataupun operasi yang di lakukan oleh dokter spesialis THT.
selain itu, sebelum melaksanakan tes pastikan kebersihan telinga anda. seperti yang saya ceritakan di atas tadi. jangan menyepelekan hal-hal kecil, seperti halnya kebersihan telinga jika anda tidak ingin gagal tes kesehatan tni/polri.
Hidung
polip adalah benjolan lunak yang tumbuh di jaringan mukosa hidung yang bentuk nya menyerupai anggur. polip sendiri bisa terjadi karena beberapa faktor mulai dari alergi, asma, sinusitis kronis, kelainan pada pembulu darah hidung dan alergi terhadap obat anti inflamasi non-streroid. jika anda mempunyai polip sudah dapat di pastikan anda akan gagal pada tes kesehatan. di karenakan polip akan menganggu pernapasan anda dan di takutkan akan menghambat saat pendidikan nanti.
gejala polip hidung, hidung berair dan produksi lendir berlebih, hidung tersumbat, bersin-bersin, indra penciuman menurun, sakit kepala bagian wajah serta kerap mendengkur saat tidur.
jika mengalami gejala di atas di harapkan anda berkonsultasi ke dokter spresialis THT agar mendapatkan penangan lanjut.
Tenggorokan
amandel dalam keadaan normal/tidak bengkak. anda bisa melihat ukuran kelenjar torsil yang berada di bagian kiri dan kanan pada tenggorokan anda. pastikan tidak mengalami infeksi virus radang yang menyebabkan kelenjar torsil/amandel anda besar sebelah. karena jika itu terjadi anda pasti akan gagal pada tes kesehatan tni/polri.
biasanya bengkaknya amandel/torsil di tandai dengan gejala seperti, serak, demam, batuk, bau mulut dan sakit kepala.
untuk lebih jelas nya anda bisa langsung datang ke dokter spesialis tht untuk memastikan gejala-gejala tersebut. bertujuan jika benar anda mengalami pembengkakan pada kelenjar amandel, dokter bisa menangani nya dengan cepat.
itulan beberapa hal yang dapat mengagalkan tes kesehatan tht saat pendaftaran tni/polri, untuk itu pastikan anda tidak memiliki ganguan gangguan kesehatan tht di atas. anda bisa melakukan check up terlebih dahulu sebelum mendaftar tni/polri. agar mengetahui kekurangan pada kesehatan anda luar maupun dalam, sehingga anda dapat memperbaik nya jauh-jauh hari sebelum mendaftar tni/polri.
demikian yang dapat saya sampaikan mengenai tips menghadapi tes kesehatan THT ( Telinga, Hidung, Tenggorokan ) TNI/POLRI. semoga bermanfaat
terimakasihh
Posting Komentar untuk "Tips Menghadapi Tes Kesehatan THT ( Telinga, Hidung, Tenggorokan ) TNI/POLRI"